Paslon AMAn Janjikan Solusi Banjir dan Peningkatan Ekonomi di Kecamatan Sail
Kamis, 17-10-2024 - 18:05:18 WIB
TERKAIT:
   
 

BNEWS -  Persoalan banjir dan peningkatan ekonomi menjadi keluhan utama masyarakat di Kelurahan Cintaraja, Kecamatan Sail, Pekanbaru. Hal ini terungkap dalam kampanye dialogis pasangan calon walikota dan wakil walikota Pekanbaru nomor urut 5, Agung Nugroho dan Markarius Anwar, yang digelar pada Rabu (16/10/2024).

Kampanye yang diadakan di Jalan Khatib Sutan, RT 4 RW 1, tersebut dihadiri ratusan ibu-ibu yang tergabung dalam Forum Pengajian Ibu-Ibu Cinta Pekanbaru (Forcintaku) Kecamatan Sail. Selain banjir dan masalah ekonomi, warga juga menyampaikan keluhan tentang jaminan kesehatan (BPJS), sistem zonasi pendidikan, ketersediaan lapangan kerja, serta berbagai permasalahan lainnya.

Turut hadir dalam acara tersebut, Ketua Forcintaku Kecamatan Sail, Khodijah, Anggota DPRD Kota Pekanbaru terpilih, Pangkat Purba, serta Paslon AMAn beserta istri. Salah satu warga, Sunarti, mengungkapkan bahwa masyarakat sangat berharap pada program bantuan UMKM yang menjadi salah satu fokus dari Paslon AMAn.

“Meski tinggal di pusat kota, kami masih memerlukan perhatian pemerintah, terutama dalam program peningkatan ekonomi. Untuk kami yang sudah lanjut usia, bekerja di luar tidak memungkinkan, tapi setidaknya ada kegiatan UMKM rumahan yang bisa membantu meningkatkan perekonomian keluarga,” kata Sunarti.

Markarius Anwar dalam sambutannya menyampaikan sejumlah program strategis yang akan dijalankan jika terpilih memimpin Pekanbaru. “Kami hadir untuk memberikan solusi kepada masyarakat. Kami memiliki 22 program prioritas, di antaranya program unggulan AMAn Pendidikan yang menargetkan tidak ada lagi anak putus sekolah di Pekanbaru, serta AMAn Kesehatan yang akan memperbaiki layanan di puskesmas dengan tenaga medis dan peralatan yang lengkap,” jelas Markarius.

Agung Nugroho juga menegaskan komitmennya untuk menanggapi keluhan warga Kecamatan Sail. Ia berharap masyarakat memberikan dukungan penuh kepada Paslon AMAn agar program-program yang dijanjikan dapat terealisasi.

"Banjir memang menjadi masalah utama di Sail. Kami akui kontur tanah di sini yang naik turun ditambah dengan saluran yang kurang baik menjadi penyebabnya. Ini akan kami carikan solusi dan selesaikan secara menyeluruh," tegas Agung Nugroho.

Pasangan Agung-Markarius berharap melalui program-program unggulannya, berbagai persoalan yang dihadapi masyarakat Pekanbaru, khususnya di Kecamatan Sail, dapat segera teratasi.




 
Berita Lainnya :
  • Paslon AMAn Janjikan Solusi Banjir dan Peningkatan Ekonomi di Kecamatan Sail
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #3 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved