Perbaikan Jalan Pucuk Rantau Kuansing Sudah Tuntas dan Sudah Bisa Dilalui
Senin, 06-05-2024 - 15:45:30 WIB
Jalan Pucuk Rantau sudah bisa dilalui
TERKAIT:
   
 

BNEWS - Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau telah menuntaskan perbaikan Jalan Lubuk Jambi-Simpang Ibul -Simpang Ifa, Kecamatan Pucuk Rantau, Desa Ibul, Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing). Sebelumnya, jalan tersebut sempat rusak akibat tergenang air. Saat ini jalan tersebut sudah selesai dan sudah fungsional.

Hal ini disampaikan Kepala Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan Kawasan Pemukiman dan Petanahan (PUPR-PKPP) Provinsi Riau, M Arief Setiawan melalui Kepala UPT Jalan dan Jembatan Wilayah V, Basharuddin ST MT, Senin (6/5/2024).

"Alhamdulillah perbaikan jalan di Desa Ibul, Pucuk Rantau sudah selesai dan saat ini sudah fungsional sebagaimana mestinya," kat pria yang akrab disapa Ibas ini.

Ibas mengatakan, butuh waktu lebih kurang dua minggu mengerjakan perjalanan jalan tersebut. Sebab kondisi jalan sebelum mengalami kerusakan cukup berat, dimana jalan berlumpur karena terendam air.

"Ada tiga alat berat yakni excavator, vibro roller dan grader yang kita turunkan untuk perbaikan jalan itu. Namun untuk grader kita turunkan saat finishing," katanya.

Ibas menyampaikan, perbaikan jalan di Pucuk Rantau tersebut setelah pihaknya mendapat instruksi langsung dari Penjabat (Pj) Gubernur Riau, SF Hariyanto.

"Begitu mendapat perintah pimpinan kita diminta gerak cepat untuk mengatasi perbaikan jalan itu. Alhamdulillah saat ini jalan Pucuk Rantau sudah fungsional dan masyarakat baik melewati dengan nayama karena tidak berlumpur lagi," ujarnya.**/ian




 
Berita Lainnya :
  • Perbaikan Jalan Pucuk Rantau Kuansing Sudah Tuntas dan Sudah Bisa Dilalui
  •  
    Komentar Anda :

     
    PILIHAN +
    #1 BNPT: Mengubah Pancasila Berarti Membubarkan Bangsa Indonesia
    #2 JualBuy.com, Startup Asli Anak Riau Resmi Diluncurkan
    #3 Let's Graze with Cows at Padang Mangateh
    #4 Airlangga Hartanto Serahkan SK Pada Adi Sukemi untuk Maju di Pilkada Pelalawan
    #5 Polda Riau Selidiki Uang BLT Covid-19 yang Diselewengkan
     

     

    Quick Links

     
    + Home
    + Redaksi
    + Disclaimer
    + Pedoman Berita Siber
    + Tentang Kami
    + Info Iklan
     

    Kanal

     
    + Nasional
    + Politik
    + Ekonomi
    + Daerah
    + Hukrim
     
     

     

     
    + Internasional
    + Lifestyle
    + Indeks Berita
     
     
    © 2020 berkabarnews.com, all rights reserved