Anggota TNI Bantu Cukur Rambut Anak-anak di Desa Walesi Papua Jumat, 17/12/2021 | 14:05
TNI Cukur Rambut Anak
BNEWS - Kepedulian anggota TNI yang tergabung dalam Satuan Tugas (Satgas) Pamrahwan Yonif RK 751/VJS bukan hanya dibidang keamanan, namun juga memperhatikan kerapian dan kesehatan anak-anak yang ada di daerah penugasan.
Melihat kondisi anak-anak yang sering datang ke pos dalam keadaan rambut tidak rapi dan dipenuhi kutu yang mengakibatkan gatal sampai melukai kulit kepala mereka karena digaruk, membuat personel Satgas melakukan perawatan dengan cara mencukur rambut anak-anak tersebut agar kutu-kutu yang ada bisa hilang dan tidak menimbulkan gatal dan luka.
“Anak-anak ini sering datang ke pos, kedatangan mereka selalu kami sambut dengan baik agar mereka merasa dekat dan nyaman berada di sekitar personel pos,” kata Letda Chb Adi Catur, Danpos Kotis Walesi
“Selama mereka bermain di pos kami melihat banyak anak-anak yang selalu menggaruk garuk kepala. Setelah kami periksa ternyata rambut anak-anak tersebut banyak kutunya bahkan ada yang sudah sampai terluka karena selalu digaruk, sehingga kami berinisiatif mencukur rambut dari anak-anak tersebut,” ujar Danpos.
Kegiatan ini diterima dengan baik oleh orangtua dan anak-anak, seperti yang disampaikan oleh Ais Asso, 10 tahun, salah satu anak yang rambutnya dicukur dan mengucapkan terima kasih kepada personel pos.**/chambut a